Kreasi Nasi Tumpeng – Tidak hanya berbentuk kerucut tapi juga dapat dibentuk dengan model unik lainnya. Inilah sebabnya banyak orang yang memesan nasi tumpeng untuk berbagai keperluan acara. Nasi tumpeng unik dan menarik dapat dihidangkan ke para tamu undangan untuk event-event penting.
Nasi tumpeng sebagai masakan tradisional khas Indonesia sudah mengalami perkembangan. Sekarang nasi tumpeng dihias dengan banyak cara mulai dari kreasi unik nasi tumpeng Barbie sampai nasi tumpeng berukuran mini porsi per orangan. Nasi tumpeng selalu populer di mata orang Indonesia alasannya:
- Nasi tumpeng enak rasanya dan cocok di lidah orang Indonesia
- Nasi tumpeng meski murah, namun merupakan masakan yang dapat kelihatan mewah
- Nasi tumpeng sekarang bisa dipesan secara online sehingga Anda tidak perlu repot membuat sendiri
- Nasi tumpeng modern dibuat menjadi berbagai macam bentuk unik dan menarik selain bentuk tradisional kerucut atau bersusun
- Nasi tumpeng memiliki banyak makna simbolis sebagai ucapan syukur yang bisa dihidangkan ke berbagai acara penting
Kreasi nasi tumpeng unik juga sering dipesan sebagai solusi tepat bagi yang kebingungan ingin menghidangkan apa pada acara-acara tertentu. Apalagi jika acara mepet dan Anda tidak bisa membuat konsumsi sendiri atau bosan dengan hidangan konsumsi nasi box putih biasa atau kue tart yang itu-itu saja.
Kreasi nasi tumpeng di berbagai kesempatan acara
Kami merekomendasikan Anda memesan kreasi nasi tumpeng yang tepat di berbagai kesempatan acara. Kalau Anda bingung ingin memilih nasi tumpeng yang mana disesuaikan acaranya, maka berikut rekomendasi dari kami:
- Acara ulang tahun
Untuk acara ulang tahun dibagi dua dan disesuaikan dengan umurnya, yaitu: acara ulang tahun anak dan ulang tahun untuk orang dewasa. Untuk acara ini, kami sarankan agar Anda jangan menghidangkan kue tart lagi yang itu-itu saja. Jika ingin memberikan kejutan, Anda bisa memesan kreasi nasi tumpeng karakter!
Nasi tumpeng karakter adalah nasi tumpeng yang dihias dan dibentuk dengan sesuai orderan pelanggan, misalnya:
- Nasi tumpeng bentuk Barbie
- Nasi tumpeng bentuk LOVE
- Nasi tumpeng bentuk hiasan mainan
- Nasi tumpeng bentuk Angrie Bird
- Nasi tumpeng bentuk huruf dan angka, dsb.
Untuk nasi tumpeng Barbie dan Angrie Bird sangat cocok dihidangkan dalam acara ulang tahun anak. Sedangkan acara ulang tahun dewasa akan lebih menarik jika memesan nasi tumpeng huruf dan angka atau LOVE. Anak Anda juga pasti akan merasa senang jika diberi nasi tumpeng sesuai karakter kartun anak kesayangan.
- Acara aqiqahan
Jika Anda ingin mengadakan hajatan bagi putra atau putri tercinta yang baru lahir, maka Anda bisa memesan nasi tumpeng dalam acara aqiqahan. Kreasi nasi tumpeng murah yang memiliki makna simbolis akan melambangkan doa dan berkat Anda pada putra atau putri Anda. Kami sarankan Anda memesan nasi tumpeng besar sesuai dengan jumlah tamu yang kira-kira Anda undang dan akan hadir di acara aqiqahan, misalnya Anda mengundang sekitar 40 orang tamu, maka Anda bisa pesan paket nasi tumpeng untuk 40 orang.
- Selamatan 7 bulanan
Acara mitoni/ selamatan 7 bulanan anak yang dikandung wajib menghidangkan nasi tumpeng sebagai salah satu ucapan syukur dan bentuk doa. Kreasi nasi tumpeng mitoni untuk 7 bulanan ini juga dikhususkan dan segalanya harus berjumlah 7. Misalkan saja di tengah-tengah harus ada 1 gunungan besar nasi tumpeng yang dikelilingi dengan 6 gunungan nasi tumpeng ukuran kecil. Hal ini membawa makna simbolis tersendiri dimana ada doa agar ibu beserta anak yang dikandungnya selalu dijaga keselamatan serta kesejahteraannya. Selain itu, diharapkan pula janin dapat lahir dengan selamat dan sehat.
Mengapa lebih baik pesan nasi tumpeng online? Berbeda dengan nasi tumpeng kerucut atau susun biasanya. Nasi tumpeng acara mitoni atau selamatan ini dibuat lebih rumit apalagi dengan berbagai aturannya. Jika Anda merasa kerepotan mengurus hidangan nasi tumpeng seperti ini, maka tidak ada salahnya kalau memesan nasi tumpeng di Royaltumpeng.com.
Bahkan jasa catering nasi tumpeng Royal Tumpeng juga menyediakan menu 7 macam bubur yang secara tradisional dan biasanya ada pada acara mitoni/ selamatan ini. Menu bubur itu menjadi menu pilihan spesial yang melengkapi acara Anda, terdiri dari bubur merah, putih, putih ditumpangi merah, putih disilang merah, merah disilang putih, merah ditumpangi putih, dan baro baro (bubur berwarna putih dengan parutan kelapa dan gula jawa).
- Acara pembukaan usaha/ bisnis/ toko baru
Di jaman modern, nasi tumpeng tidak hanya dihidangkan pada acara adat atau keagamaan saja. Sekarang ini nasi tumpeng juga dihadirkan dalam berbagai kesempatan termasuk syukuran pembukaan usaha/ bisnis/ toko baru. Jika Anda memang ingin menghidangkan nasi tumpeng, maka silahkan pesan nasi tumpeng besar sesuai porsi tamu undangan yang hadir yang ikut merayakan kesuksesan Anda dalam membuka usaha baru.
- Arisan, seminar, rapat
Arisan juga menjadi salah satu acara tepat dimana Anda bisa menghidangkan nasi tumpeng. Biasanya arisan yang sering diadakan hanya menghidangkan nasi kotak/ box yang begitu-begitu saja. Kalau Anda bosan dan ingin suatu kreasi lainnya, maka kami rekomendasikan Anda memesan nasi tumpeng mini dari jasa catering Royal Tumpeng. Kreasi nasi tumpeng mini ini berupa tumpeng kerucut dalam ukuran kecil yang bisa disuguhkan untuk porsi langsung per orang. Nasi tumpeng dikemas dalam wadah yang cantik sudah dengan alat makan, jadi para tamu arisan yang hadir tinggal makan.
Acara seminar yang panjang sampai melewati jam makan siang, maka sebaiknya para tamu diberi hidangan yang mengenyangkan. Nasi tumpeng lengkap dengan menu lauk pauknya dapat menjadi hidangan nasi yang mengenyangkan dan yang pasti semua orang akan suka. Nasi tumpeng mini bisa disajikan di waktu acara seminar pada saat jam makan siang. Anda bisa membagikannya ke para peserta yang hadir saat itu. Begitu juga jika Anda mengadakan rapat besar dengan jumlah orang yang lumayan banyak.
- Pernikahan
Nasi tumpeng selalu membawa makna simbolis yang baik dalam acara pernikahan. Apalagi jika Anda ingin mengadakan acara pernikahan adat Jawa yang penuh makna tradisional. Nasi tumpeng gunungan besar dapat dihidangkan menggantikan kue tart pernikahan Anda. Nasi tumpeng ini juga bisa dinikmati secara prasmanan bagi para tamu undangan yang hadir di acara resepsi atau ijab pernikahan Anda.
[somryv url=”wVQUy-y2-7o” size=”full” align=”center”]
Itulah berbagai macam kreasi nasi tumpeng yang bisa disesuaikan dengan acara penting yang ada! Jenis nasi tumpeng yang tersedia dapat disesuaikan dengan kebutuhan seperti yang sudah kami rekomendasikan di atas.
Pesan nasi tumpeng sekarang juga di Royaltumpeng.com melalui kontak telepon/ Whatsapp di nomer 0812.8760.8239 atau bisa langsung ke alamat kami yang berada di Jalan Merak 3 No. 55 Komplek Inkopol Jakasampurna Bekasi Barat. Harga nasi tumpeng kami juga terjangkau dan bersaing dengan catering lainnya.