Pesan Nasi Tumpeng di Joglo – Di Indonesia, nasi tumpeng sendiri sudah menjadi suatu simbol perayaan seperti pembukaan cabang, tasyakuran dan lainnya. Nasi tumpeng sendiri merupakan sajian makanan yang memiliki bentuk khas yaitu kerucut dengan aneka lauk-pauk di sekelilingnya. Pada zaman dahulu, bentuk tersebut sengaja dibuat kerucut seperti gunung dengan tujuan memuliakan tempat persemayaman leluhur.
Di Jawa sendiri, tumpengan memiliki arti manusia harus bersungguh-sungguh ketika menjalani hidupnya dan sebagai bentuk ucapan terima kasih. Selain itu jenis tumpeng di Jawa juga beragam yang di dasarkan pada bentuk perayaannya. Berikut ragam sajian tumpeng di Jawa.
Ragam Jenis Sajian Pesan Nasi Tumpeng di Joglo
-
Tumpeng Nasi Uduk
Jenis tumpeng yang satu ini biasanya terbuat dari nasi gurih dengan berbagai lauk. Nasi tumpeng uduk sering kali digunakan untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW. Biasanya nasi tumpeng akan di bawa ke Masjid untuk dimakan bersama-sama setelah memanjatkan beberapa doa.
-
Tumpeng Putih
Tumpeng putih sendiri biasanya terbuat dari nasi putih biasa yang dibentuk mengerucut seperti gunung. Untuk lauknya sendiri, nasi tumpeng ini seringkali disajikan dengan berbagai sayur atau urap dan telur rebus.
Dengan adanya nasi putih, tumpeng ini memiliki simbol yang melambangkan kesucian. Tumpeng ini biasanya juga digunakan untuk merayakan acara adat atau keagamaan yang sakral.
-
Tumpeng Robyong
Bila biasanya tumpeng disajikan dengan menggunakan tampah bambu, tapi Tumpeng Robyong biasanya disajikan dengan menggunakan bakul. Bakul sendiri merupakan wadah yang memiliki bentuk menyerupai keranjang dan terbuat dari anyaman bambu. Sama halnya dengan tumpeng yang lain, Tumpeng Robyong juga memiliki bentuk mengerucut seperti gunung.
Namun yang menjadi pembeda ialah tumpeng ini memiliki hiasan yang terdiri dari terasi, telur, cabai dan bawang merah pada bagian puncaknya. Tumpeng Robyong memiliki arti kegembiraan, maka dari itu olahan ini biasanya digunakan untuk acara pernikahan atau siraman dalam adat Jawa.
-
Tumpeng Nasi Kuning
Tumpeng ini pastinya sudah banyak yang mengetahui. Di banyak acara pembukaan kantor, syukuran, ulang tahun tumpeng ini pastinya akan selalu ada. Seperti namanya, tumpeng yang satu ini terbuat dari olahan nasi dengan campuran kunyit yang dapat mengeluarkan warna kuning yang cantik.
Tumpeng nasi kuning sendiri biasanya disajikan dengan lauk-pauk yang beragam. Bila ingin menyajikan nasi kuning untuk acara Anda, bisa memanfaatkan pesan nasi tumpeng di joglo terlengkap untuk segala sajian dan lauk tumpeng.
-
Tumpeng Mitoni
Mitoni merupakan perayaan untuk usia kehamilan yang ke tujuh bulan. Tumpeng ini biasanya digunakan sebagai simbol untuk mengucap rasa syukur kepada Tuhan dan harapan agar dan melahirkan dengan lancar.
Tumpeng ini umumnya menggunakan nasi putih yang membentuk kerucut besar dengan tambahan 6 kerucut nasi kecil di sekililingnya. Untuk lauknya sendiri tumpeng ini biasanya disajikan dengan ayam, telur, bihun dan lainnya di atas tampah.
-
Tumpeng Pungkur
Selain digunakan untuk sebuah perayaan atau tasyakuran, di Jawa tumpengan juga digunakan untuk memperingati kematian seseorang. Biasanya Tumpeng Pungkur disajikan dengan cara dibelah dan memiliki posisi kerucut yang saling membelakangi. Hal tersebut dikarenakan posisi yang membelakangi digambarkan sebagai simbol perpisahan antara roh yang meninggal dengan keluarga atau kerabat.
Itulah ragam jenis pesan nasi tumpeng di joglo terdekat yang umumnya digunakan untuk memperingati perayaan adat Jawa. Namun tak hanya dalam adat Jawa saja, tumpengan juga sering kali digunakan untuk memperingati kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Hal tersebut dikarenakan tumpengan memiliki berbagai filosofi dan makna yang berkaitan dengan Indonesia, berikut makna sajian tumpeng untuk kemerdekaan RI.
Makna dan Filosofi Sajian Tumpeng pada Perayaan Kemerdekaan
-
Nasi Kuning
Tumpengan pastinya identik dengan nasi kuning dengan memiliki bentuk yang mengerucut. Bukan tanpa alasan, bentuknya sendiri dibuat menyerupai gunung karena berkaitan dengan geografis Indonesia yang memiliki banyak gunung. Selain itu nasi kuning sendiri memiliki arti kemakmuran dan kesejahteraan. Dengan begitu pada saat merayakan kemerdekaan, Indonesia diharapkan selalu makmur dan sejahtera.
-
Tempe Orek dan Perkedel
Lauk tersebut merupakan hal yang paling umum dan sering ditemui dalam sajian tumpeng. Tempe dan perkedel digunakan sebagai simbol kesederhanaan dan sifat menghargai atas sesama. Hal tersebut dikarenakan tempe dan perkedel merupakan lauk-pauk yang bisa dimakan oleh siapa saja dan dari kalangan mana pun.
Dengan begitu, diharapkan seluruh rakyat Indonesia dapat saling menghargai dan selalu rendah hati. Bila ingin juga menggunakan lauk tersebut dalam sajian tumpeng untuk Acara lain, bisa memanfaatkan pesan nasi tumpeng di joglo termurah.
-
Sayuran
Olahan makanan Indonesia pastinya tak akan jauh dari yang namanya sayuran. Di dalam tumpeng sendiri, umumnya juga terdapat beberapa sayuran seperti buncis, kacang panjang, mentimun, bayam dan lainnya.
Sayuran tersebut memiliki arti yang menggambarkan kesuburan, panjang umur dan kedamaian. Selain itu sayuran tersebut juga memiliki arti mudah untuk beradaptasi. Maka dari itu di harapkan Indonesia selalu panjang umur dengan hasil tanah yang melimpah dan subur.
-
Telur
Pada sajian tumpeng, telur merupakan lauk yang sering digunakan untuk menemani nasi kuning. Untuk sajian telur sendiri biasanya memiliki menu yang beragam seperti telur balado, dadar, telur iris, telur asin atau rebus. Telur sendiri memiliki makna harapan atau kehidupan yang baru. Dengan begitu pada saat kemerdekaan, Indonesia diharapkan memiliki harapan-harapan yang baru yang lebih baik.
-
Ayam
Selain telur, ayam juga digunakan sebagai lauk dalam sajian tumpeng. Ayam yang digunakan dalam sajian tumpeng biasanya menggunakan ayam kampung jantan. Ayam sendiri memiliki makna yang menggambarkan rasa patuh pada sang Ilahi.
Itu dia makna yang terkandung dalam sajian nasi tumpeng, maka tak heran bila nasi tumpeng ini selalu menjadi simbol dalam suatu acara atau perayaan. Bila ingin menggunakan berbagai jenis nasi tumpeng tersebut untuk acara, cukup manfaatkan pesan nasi tumpeng di Joglo melalui Royal Tumpeng di mana Anda bisa pesan untuk berbagai acara! Hubungi CS kami di 0812 8760 8239 atau email ke order@royaltumpeng.com.