Resep Membuat Udang Goreng Tepung – Salah satu jenis seafood ini memiliki kandungan nutrisi yang cukup tinggi sehingga sering ditambahkan dalam berbagai masakan. Kamu juga bisa mengombinasikannya dengan bahan lain sesuai selera, Yuk coba kombinasi resepnya berikut ini.
1. Untuk pemula jangan takut karena resep udang goreng tepung ini sangat mudah membuatnya, yuk coba membuatnya.
Bahan:
- Telur 1 butir
- Udang 250 gram, bersihkan kepalanya
- Tepung serbaguna sajiku 1 bungkus
- Lada, garam, minyak secukupnya
Cara membuat:
- Cuci udang hingga berih setelah kepalanya dibuang. Masukkan lada dan garam, kemudian aduk sebentar hingga udang terkena bumbu.
- Siapkan telur yang sudah dikocok dan tepung pada masing-maing wadah yang berbeda.
- Gulingkan udang dengan telur terlebih dulu kemudian gulingkan ke tepung. Goreng sampai matang. Sajikan.
2. Selanjutnya mari coba membuat udang goreng tepung saus telor asin ini, dijamin rasanya akan membuatmu ketagihan
Bahan:
- Kuning telur asin 2 butir
- Udang ½ kg
- Saos tiram 3 sdm
- Tepung serbaguna 2 bungkus
- Soda kue ¼ sdt
- Air 125 ml
- Air es
- Gula pasir ½ sdt
- Lada bubuk ½ dt
- Bawang merah 1 siung, cincang halus
- Bawang putih 2 siung, cincang halus
- Bawang bombay ½ siung, iris tipis
- Minyak secukupnya untuk menggoreng
Cara membuat:
- Kupas udang,buang bagian kepalanya, sisakan bagian ekor dan cuci udang hingga bersih.
- Buat adonan dari 1 sdm tepung yang kering dan basah dengan ditambahkan air es. Masukkan lada bubuk untuk adonan yang basah. Sisa lada untuk adonan kering. Tambahkan soda kue dan lada. Aduk secara merata.
- Gulingkan udang ke adonan basah lalu ke adonan kering. Goreng pada minyak yang sudah panas sampai berwarna kecoklatan. Sisihkan.
- Tumis bawang-bawangan hingga harum. tambahkan kuning telur yang sudah dikocok. Maskkan air, gula pasir dan saos tiram. Aduk rata. Tambahkan udang lalu aduk lagi.
- Sajikan udang dalam keadaan masih hangat.
3. Yang suka rasa yang sedikit pedas, bisa coba udang goreng tepung saos cabe yang praktis dan mudah pembuatannya.
Bahan:
- Udang kupa 250 gram
- Bawang merah 5 siung, iris
- Bawng putih 3 siung, iris
- Cabe hijau 2 buah, iris
- Cabe merah 2 buah, iris
- Tepung bumbu 80 gram
- Daun salam 1 lembar
- Lada dan garam secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak untuk menggoreng secukupnya
- Penyedap rasa sesuai selera
Cara membuat:
- Gulung udang ke dalamtepung bumbu, tapi sisakan 1 sdm tepung.
- Goreng udang hingga matang lalu sisihkan.
- Tumis cabe merah, daun salam, cabe hijau, bawang merah dan bawang putih hingga wangi. Tambahkan air sedikit.
- Tambahkan lada, garam, penyedap rasa dan cicipi rasanya. Kecilkan api kompor jika rasanya sudah sesuai.
- Buat adonan sisa tepung dengan air 100 ml
- Masukkan larutan tepung dalam bumbu yang sedang ditumis. Aduk hingga rata dan mengental. Matikan api.
- Maukkan udang ke dalam saos lalu sajikan dengan nasi untuk lebih nikmat.
4. Mau rasa dengan sentuhan Jepang, yuk coba udang goreng tepung saus teriyaki yang cocok untuk menemani makan siang kamu.
Bahan:
- Udang 250 gram
- Telur 1 utir
- Tepung crispy instan 200 gram
- Garam, merica bubuk, dan minyak secukupnya
Bahan saus teriyaki:
- Kecap manis 2 sdm
- Saus teriyaki 5 sdm
- Bawang putih 2 siung, cacah halus
- Bawang bombai ¼ buah, cacah halus
- Cabe rawit/sambal botolan secukupnya
- Cabe merah 1 buah
- Gula pasir dan garam secukupnya
- Tepung maizena 1 sdm + air 100 ml (larutkan)
Cara membuat:
- Cuci udang dengan mengupas kulitnya, buang kotoran dan buah kepalanya. Lumuri dengan merica bubuk dan garam.
- Kocok telur lalu balurkan pada udang. Gulingkan ke dalam tepung crispy. Goreng sampai matang dan berwarna kecoklatan atau kuning. Angkat. Tiriskan.
- Untuk sausnya, tumis bawang bombay, bawang putih, cabe, saus tiram dan kecap manis ke dalam minyak sedikit. Aduk rata.
- Tambahkan udang goreng tepung serta merica dan garam. Aduk rata.
- Tambahkan larutan tepung maizena. Aduk lagi dan cicipi rasanya.
- Angkat dan sajikan.
5. Tentunya daftar resep belum lengkap tanpa citarasa Indonesia dari udang goreng tepung saus padang, dijamin pasti tambah terus makannya.
Bahan:
- Jeruk nipis 1 buah
- Udang kupas 250 gram
- Saus tiram 1 sendok
- Tepung bumbu sajiku 1 bungkus
- Daun bawang 1 tangkai
- Saus sambal 3 sendok
- Saus tomat 4 sendok
- Bawang bombay ½ buah
- Gula pasir, garam dan lada secukupnya
Bumbu halus:
- Bawang putih 3 siung
- Cabe merah 10 buah
- Jahe 1 ruas
Cara membuat:
- Bersihkan udang. Rendam dalam perasan jeruk nipis selama 5-10 menit.
- Potong bawang bombay dan daun bawang.
- Tumis bawang bombay lalu msukkan saus tiram, bumbu halus, saus sambal, garam, lada, gula dan saus tomat. Cicipi rasanya.
- Goreng udang dengan tepung setelah direndam.
- Sajikan dengan menyiramkan saus.
Itu dia beberapa resep membuat udang goreng tepung dengan berbagai citarasa yang sedap ini. Jangan khawatir karena semua bisa membuatnya karena cara membuatnya cukup mudah, selamat mencoba!