Home » Blog » Pesan Nasi Tumpeng di Babelan Bekasi

Pesan Nasi Tumpeng di Babelan Bekasi

Pesan Nasi Tumpeng di BabelanNasi tumpeng sebagai salah satu masakan tradisional tanah air, sudah banyak diadopsi menjadi berbagai macam bentuk menarik. Tidak hanya gunungan kerucut saja. Malahan di jaman sekarang, sudah ada yang membuatnya jadi menyerupai kue tart sebagai pengganti cake ulang tahun.

Pesan Nasi Tumpeng di Babelan

Di Royal Tumpeng sendiri, kami pun juga menawarkan berbagai macam ukuran, jenis dan bentuk nasi tumpeng. Ada nasi tumpeng kerucut ala tradisional, nasi tumpeng ukuran kecil alias tumpeng mini dan ada pula tumpeng yang kami bentuk jadi tumpeng karakter. Lalu manakah yang sebaiknya Anda pilih? Temukan berbagai macam kelebihannya di sini!

Pesan Nasi Tumpeng di Babelan Bekasi Utara Gunungan Kerucut

Nasi tumpeng yang pertama merupakan nasi yang dibentuk secara tradisional menyerupai gunungan mengerucut, kadang berundak. Nasi ini dicetak dengan cetakan nasi berukuran besar lalu dialasi dengan baki atau tampah beralaskan daun pisang segar. Kelebihan tumpeng tradisional ini antara lain seperti:

  • Tampak mewah dan megah

Kelebihan dari tumpeng kerucut yaitu dari segi visual memang tampak mewah, anggun dan megah. Cocok jika Anda ingin membuat acara semakin meriah dengan kehadiran konsumsi yang kelihatan mahal. Apalagi kalau Anda ingin ada acara potong puncak tumpeng untuk peringatan atau proses simbolis.

Bentuk tumpeng mengerucut yang dikelilingi oleh berbagai lauk pauk, apalagi kalau pesan nasi tumpeng di Babelan Bekasi Utara online ukuran besar. Akan lebih tampak megah secara visual.

  • Nasi warna-warni

Kelebihan dari tumpeng tradisional lainnya yaitu dari warna nasi bisa dipilih sesuai selera. Di jasa catering Royal Tumpeng sendiri kami menawarkan 3 macam jenis warna nasi yang cantik yaitu: kuning, putih dan hijau. Semua diolah dengan pewarna makanan alami sehingga tetap sehat dan aman. Misalnya saja warna hijau dengan penggunaan sayur bayam.

Dari segi rasa juga tetap enak dan sama-sama semuanya nasi gurih. Untuk pilihan nasi putih sendiri, kami menawarkan 2 macam pilihan berupa nasi putih gurih dan nasi putih biasa. Jadi silakan memilih sesuai selera masing-masing.

  • Familiar dan dikenal masyarakat luas

Pemilihan tumpeng tradisional cocok untuk segala macam acara karena dari segi ukuran dan bentuk juga sudah terkenal luas di kalangan masyarakat. Khususnya masyarakat tanah air Indonesia. Karena itu Anda tidak perlu lagi khawatir dan bertanya-tanya apalah jenis konsumsi ini akan cocok atau tidak dengan acara tersebut.

Tumpeng cocok untuk semua acara mulai dari: ulang tahun, pernikahan, aqiqahan, 7 bulanan, anniversary, naik jabatan, duka cita, dll.

  • Ukuran besar tapi harga bisa murah

Meski ukurannya besar tapi harga pesan nasi tumpeng di Babelan Bekasi Utara tetap bisa terjangkau bahkan murah. Hal ini karena pemesanan bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan, mulai dari segi jumlah porsi hingga lauk pauk. Anda bisa memesan porsi tergantung dari perkiraan tamu yang hadir.

Selain itu, kalau Anda beli di jasa catering Royal Tumpeng, maka Anda juga bisa mendapatkan gratis ongkir alias ongkos kirim. Malahan dengan ini, Anda tidak perlu membayar biaya delivery, jadi bisa menghemat dan jatuhnya lebih murah. Khususnya untuk pemesanan di area Jadetabek.

Nasi Tumpeng Mini Kelapa Gading

Pesan Nasi Tumpeng di Babelan Bekasi Utara Ukuran Mini

Berbeda dengan ukuran dari tumpeng tradisional yang biasanya sengaja dibuat langsung untuk beberapa porsi dalam jumlah banyak. Untuk tumpeng ukuran kecil alias tumpeng mini sengaja hanya dibuat per porsi saja, jadi tidak jauh berbeda dari nasi box atau nasi kotak per orangan. Tumpeng ini sekilas memang sama dan beberapa kelebihannya antara lain seperti:

  • Simpel dan praktis

Karena ukurannya yang mini, jadi mudah dibawa dan kemasannya yang praktis membuat tamu tidak perlu makan dari piring. Karena tumpeng mini sudah dikemas dalam wadah mika, lengkap dengan alat makan. Tidak akan ada piring kotor untuk dicuci.

Kemasannya yang kecil mudah dibagi-bagikan, menjadikannya pilihan alternatif yang tepat sebagai pengganti nasi box biasa.

  • Tampilan tetap estetik

Meski ukurannya kecil, namun tampilan tumpeng ini tetap estetik. Apalagi kemasannya terbilang unik, karena menggunakan wadah mika plastik yang tembus pandang bisa dilihat dari luar.

Menariknya, nasinya pun tidak hanya bisa dibentuk jadi gunungan mini, tapi juga dapat dibentuk menjadi bentuk karakter. Cocok untuk dibagi-bagikan sebagai konsumsi pada acara ulang tahun anak.

  • Bisa untuk hampers

Kalau selama ini Anda bingung ingin memberikan oleh-oleh apa setelah acara selesai, sebagai buah tangan. Maka tumpeng mini solusinya karena ukurannya yang kecil, cukup dikemas dalam wadah atau tas lalu dijadikan hampers setelah acara selesai.

Hal ini jelas berbeda jika dibandingkan dengan tumpeng ukuran besar. Karena kalau ukurannya besar jelas akan susah dan tidak cocok dibagikan untuk hampers ke para tamu undangan.

  • Cocok untuk acara spesial maupun acara biasa

Berbeda dengan tumpeng gunungan besar, yang tampilannya mewah dan megah sehingga lebih cocok untuk acara-acara perayaan tertentu seperti syukuran atau anniversary. Karena nasi tumpeng mini selayaknya nasi box biasa, maka tumpeng mini cocok dihidangkan baik dalam acara spesial maupun acara biasa.

Entah untuk sekedar konsumsi acara di waktu meeting kantor harian atau konsumsi arisan rumah tangga biasa. Pesan nasi tumpeng di Babelan Bekasi Utara murah ini cocok untuk segala keadaan.

Tumpeng Ulang Tahun Anak

Pesan Tumpeng Bentuk Karakter untuk Acara Spesial

Tumpeng karakter ini bisa dibuat menjadi tumpeng ukuran besar atau kecil, tergantung kebutuhan dan permintaan dari konsumen. Faktanya, banyak pula yang lebih suka model kekinian ini karena ingin sesuatu yang baru dan sudah bosan dengan betuk tumpeng yang begitu-begitu saja. Simak apa saja kelebihan nasi tumpeng karakter di bawah ini:

  • Cocok untuk konsep ulang tahun

Hari istimewa ulang tahun Anda bisa jadi lebih meriah dengan kehadiran tumpeng karakter. Karena Anda bisa rekues ingin nasinya dibentuk menjadi berbagai macam karakter kartun atau barang yang Anda sukai. Contohnya karakter kartun anak, mobil, bola, pesawat, dll. Ada juga bentuk karakter Barbie atau Angry Bird yang terkenal.

Anda bisa menghidangkan tumpeng karakter untuk pengganti kue tart ulang tahun. Kelebihannya, jelas lebih sehat dan tidak bikin eneg seperti kue tart. Dan karena konsepnya bisa dibentuk menjadi berbagai macam karakter, jelas pada hari ulang tahun anak, mereka akan menyukainya.

  • Tidak kalah menarik dari tumpeng tradisional

Bentuk modifikasi tumpeng modern ini tidak kalah menarik dari tumpeng tradisional berbentuk gunungan yang biasanya ada. Malahan Anda yang ingin konsumsi atau hidangan estetik unik yang Instagenic, maka bisa memesan tumpeng jenis ini. Cocok untuk berbagai macam acara spesial mulai dari ulang tahun, pernikahan, anniversary, aqiqahan, grand opening, dll.

Tumpeng ini juga bisa hadir dalam ukuran besar ataupun kecil. Silakan sesuaikan ukuran atau jumlah porsinya seusai dengan kebutuhan. Jika ingin dijadikan hampers, Anda dapat pesan nasi tumpeng di Babelan Bekasi Utara terbaik dari Royal Tumpeng. Silakan sampaikan saja ke CS kami.

Itulah beberapa kelebihan dari jenis-jenis tumpeng yang sering hadir pada menu jasa catering. Untuk soal harga, tergantung dari besar porsi serta lauk pauk yang mau Anda pilih.

Infografik Pemesanan Nasi Tumpeng

Cara Pilih Jasa Catering Tumpeng Terbaik di Bekasi

Jasa catering yang menawarkan menu masakan ini di Bekasi memang ada banyak, tapi tidak semuanya memberikan produk serta layanan memuaskan. Karena itu, berikut cara pilih catering tumpeng terbaik:

  • Lihat testimoni konsumen yang lama

Pertama, sebelum Anda delivery order pesan nasi tumpeng di Babelan Bekasi Utara, sebaiknya baca dahulu testimoni dari konsumen-konsumen lama yang sudah pernah memesan juga. 

Anda bisa coba searching atau sekedar mencari via media sosial seperti Instagram, Facebook, X, maupun mesin pencari seperti Google, Bing, dll. Bisa juga dengan cek langsung ke website resminya seperti Royal Tumpeng punya. Baca apakah rata-rata mendapatkan rating yang baik dari konsumen tersebut, baik dari segi layanan, produk makanan serta harganya.

  • Bandingkan dan pilih sesuai kebutuhan

Setelah menemukan beberapa referensi jasa catering yang masuk dengan budget Anda, maka mulai eleminasi satu per satu. Anda bisa menyingkirkan jasa catering berdasarkan jarak atau lokasi, mungkin terlalu jauh. 

Bisa juga berdasarkan harga makanan, mungkin paling mahal dibandingkan catering lainnya. Pertimbangkanlah sesuai dengan kebutuhan hingga mendapatkan catering terbaik untuk melakukan pemesanan.

Royal Tumpeng sendiri menghadirkan kelebihan-kelebihan sebagai catering tumpeng, mulai dari soal harga, layanan CS dan delivery hingga dari segi rasa. Silakan buktikan sendiri dengan pesan nasi tumpeng di Babelan Bekasi Utara enak kami.

  • Cara pemesanan yang mudah

Di jaman maju seperti sekarang ini, tidak perlu repot-repot lagi untuk pergi ke luar hanya demi memesan makanan. Karena semuanya bisa dilakukan by phone atau WhatsApp saja lalu tinggal memilih melakukan pemesanan lewat cara delivery order.

Sama halnya dengan Royal Tumpeng yang menawarkan pesan antar ke area Jadetabek termasuk Babelan Bekasi Utara. Anda cukup menghubungi kami lewat kontak berikut ini berupa nomor WA atau telepon ke 0812 8760 8239 atau alamat email ke order@royaltumpeng.com. Setelah melakukan pemesanan dan diterima CS kami, maka Anda tinggal duduk tenang sambil menunggu tumpeng diantarkan pada hari-H acara.

  • Pilih tumpeng dengan lauk pauk lengkap

Tumpeng pasti dilengkapi dengan lauk pauk yang ditata secara rapi di dekat nasinya, umumnya sekitar 5-7 macam lauk pauk beserta hiasan yang bisa dimakan. Kalau Anda memesan menu tumpeng dalam bentuk paketan, maka biasanya sudah ada pilihan daftar lauk pauknya apa saja.

Silakan pilih berdasarkan selera dan juga kriteria tamu undangan acara Anda. Misalnya untuk acara ulang tahun anak, mungkin lebih baik tidak memilih jenis lauk pauk yang terlalu pedas. Maka, pertimbangkanlah baik-baik agar sesuai dengan kriteria para tamu yang nanti akan kebanyakan hadir pada acara Anda.

Jangan lupa, pilihlah lauk pauk yang lengkap dengan cita rasa mix antara asin dan manis. Beberapa contoh lauk pauk tumpeng yang umumnya ada seperti:

  • Perkedel kentang
  • Ayam goreng atau bakar
  • Mie goreng
  • Telur balado atau suwir
  • Kering kentang atau kering tempe
  • Urap sayuran
  • Tahu dan tempe bacem
  • Sambal goreng kentang ati, dll.

Jika bisa memesan menu tambahan, maka silakan Anda beritahukan hal tersebut pada CS jasa catering. Sama seperti halnya jika pesan nasi tumpeng di Babelan Bekasi Utara dari Royal Tumpeng karena kami sedia daftar lauk pauk enak dan terjangkau. Bisa layanan antar jika menghubungi nomor kontak kami di atas.

5/5 - (1 vote)
Related Posts
Nasi Tumpeng Jakarta

Nasi Tumpeng Jakarta | Kita semua pasti sudah paham mengenai bagaimana pentingnya perayaan syukuran bagi acara tertentu. Kenyataannya negara kita Read more

Pesan Nasi Tumpeng Lengkap di Jakarta

Pesan Nasi Tumpeng Lengkap di Jakarta - Sekarang ini sudah banyak sekali orang yang ingin memesan nasi tumpeng lengkap di Jakarta Read more

Nasi Tumpeng Untuk Ulang Tahun

Nasi Tumpeng Untuk Ulang Tahun | Bila berbicara mengenai nasi tumpeng, sudah pasti tiap orang memiliki pengetahuan yang berbeda-beda. Faktanya Read more

Pesan Nasi Tumpeng Cantik di Jakarta

Pesan Nasi Tumpeng Cantik di Jakarta | Bila dalam waktu dekat ini Anda berencana untuk mencari jasa pesan nasi tumpeng cantik Read more

Share

Royal Tumpeng

Royal Tumpeng catering nasi tumpeng yang melayani pesan antar di Jakarta Bekasi Bogor Tangerang dan Depok. Menyediakan variasi nasi tumpeng, seperti tumpeng mini dan karakter. Diantar kurir berpengalaman, GRATIS ongkos kirim.

×